Tumbuhan Bunga Edelweis (Anaphalis Javanica)

Edelweis, Bunga yang satu ini sering disebut oleh masyarakat seluruh dunia sebagai Bunga Abadi, Tumbuhan ini merupakan tumbuhan langka yang dapat ditemukan pada ketinggian tertentu. Bunga edelweis sering tumbuh di lahan vulkanik yang tandus jika di Indonesia dapat ditemukan di puncak pegunungan. Tinggi pohon edelweis dapat mencapai 8 meter dengan diameter batang sebesar lengan kaki manusia, tetapi pada umumnya hanya tumbuh rata-rata 1 meter.

Gambar Bunga Keabadian



Bunga Edelweis (Anaphalis Javanica)

Bunga Edelweis Dan Pendaki Gunung

Anaphalis Javanica, Dikenal dengan bunga yang memiliki banyaksekali penggemar, selain itu bungaedelweis dianggap memiliki banyak sekali keunikan dan dianggap sebagai bunga keabadian. Pendaki gunung dan para pecinta alam dianggap lebih dekat dengan bunga yang satu ini. Perjalanan menyusuri bukit dan gunung membuat mereka sering berinteraksi dan bertemu bunga ini, banyak yang membawanya pulang sebagai oleh-oleh.

Mitos Bunga Edelweis

Bunga Edelweis sering dijadikan simbol kesetiaan dan keabadian, simbol itu melekat karena bunga danpohonya memiliki hormon yang dapat menjamin pohon dan bunganya tidak membusuk. Selain Itu tanaman ini dapat hidup pada ketinggian diatas 2000 meter diataspermukaan daratan. Selain itu Tumbuhan ini disebut dalam mitos sebagai bunga sejati.

Fakta Edelweis yang harus anda ketahui

Bunga Edelweis adalah bunga yang dilindungi sehingga memperjualbelikan tanpa ijin melanggar undang-undang. Pada tahun 1819 bunga edelweis ditemukan pertama kali oleh orang jerman yang bernama Georg Carl Reinwardt. Bunga Edelweis biasanya berbunga setelah musim hujan berakhir, selain itu tumbuhan ini dapat ditemui di Gunung-gunung vulkanik yang berada dipulau jawa.

Sejarah Bunga Edelweis

1. Walaupun umumnya tidak mencapai 1 meter tingginya, namun sebetulnya, bunga Edelweis mampu tumbuh sampai pada 8 meter dan memiliki batang induk sebesar kaki manusia.

2. Bunga Edelweis pada umumnya berwarna putih, abu kehijauan dan putih kekuning-kuningan. Namun ada sebagian orang yang mengaku pernah menemukan bunga Edelweis dengan warna ungu, biru, dan merah. Soal kebenarannya, belum ada yang bisa memberikan bukti.

3. Bunga Edelweis mampu membuat banyak serangga sering berkunjung kepadanya, karena ada kurang lebih 300 jenis serangga yang menyukai bunga abadi ini.

4. Kita bisa menikmati keindahan bunga Edelweis sepnuhnya pada bulan Juli sampai bulan September, karena bunga Edelweis mekar sepenuhnya pada bulan-bulan tersebut.

5. Bunga Edelweis tidak mengandung racun, bahkan beberapa ahli kesehatan percaya bahwa bunga abadi ini mampu mengobati sakit perut.

6. Alasan kenapa bunga Edelweis bisa kita temukan hanya di dataran tinggi adalah karena bunga abadi ini bisa tumbuh hanya dengan sinar matahari penuh.

Kumpulan gambar Bunga Edelweis

Best Edelweid Image

edelweis-in-nature-picture

Demikian berbagai pengetahuan tentang bunga edelweis yang bisa anda dapatkan, semoga menjadi sarana meperkuat rasa saling peduli dan jiwa yang semakin baik. Selain itu usaha pelestarian perlu dilakukan untuk kelangsungan dan keabadian bunga Edelweis agar tidak tinggal nama. Salam Marcas Flower.

Post Selanjutnya Post Selanjutnya
Post Sebelumnya Post Sebelumnya