PPBI Tulang Bawang Barat (Bonsai Tubaba) - Sumbang Pohon Untuk Lintasan Gowes

Tulang Bawang Barat - PPBI tubaba diakhir tahun 2018 ikut menyemarakan suksesnya pembuatan lintasan sepeda di kabupaten TBB. Dukungan dan partisipasi secara langsung dengan bupati dan pemerintah daerah setempat merupakan kunci sukses agenda tersebut. Kepedulian Kepala daerah setempat terhadap sektor pariwisata dan lingkungan hidup menambah semakin pedulinya masyarakat terhadap pembangunan daerahnya, penataan sektor diberbagai bidang yang teratur telah membawa Tulang Bawag Barat memiliki nilai lebih dengan daerah lain di provinsi Lampung.



Sumbangan Bibit Pohon Anggota PPBI Tubaba

Bantuan Bibit Pohon juga diberikan, demi terwujudnya lintasan sepeda gowes yang hijau dan ramah lingkungan. Banyaknya Spot (daerah) wisata di kawasan Tubaba, dimulai dari dibangunya Tugu Rato (Tugu Naga), dan Islamic Centre di pusat Ibukota Tubaba dan masih banyak lagi sektor lain  yang dirubah menjadi sesuatu yang indah dengan ciri khas yang menarik. Sumbangan Bibit pohon diberikan dengan rasa saling peduli pengurus dan anggota PPBI Tubaba sehingga dapat menjadi partner komunitas lain. Indahnya Saling Berbagi untuk peduli menandakan bahwa keseriusan dan konsistensi PPBI yang menggeluti dunia bonsai di wilayah TUBABA mulai menunjukan eksistensinya.

PPBI Tubaba sumbang bibit

Penanaman Pohon Untuk Lintasan Gowes

Bukan hanya memberi tetapi ikut serta dalam penanaman pohon juga dilakukan semua anggota organisasi bonsai Tulang Bawang Barat tersebut. Walaupun guyuran hujan membasahi lintasan tetapi semangat anggota tidak dapat dihentikan dan proses tanam lintasan tetap berjalan. Bahkan dengan kegiatan ini, kita bisa bercermin dari mereka yang esensinya ketika semua orang tolong menolong berbuat kebaikan secara bersama-sama maka kekayaan dan jabatan berbaur menjadi satu kesatuan yang dibalit oleh kata kebersamaan. 

Penanaman Pohon Lintasan Tulang Bawang Barat


Gambar Kegiatan PPBI Tubaba


Bonsai PPbi Tubaba
Gambar Kegiatan PPBI Tubaba Desember 2018


Gambar PPBI TBB

Gambar Lintasan Sepeda TUBABA




Post Selanjutnya Post Selanjutnya
Post Sebelumnya Post Sebelumnya