Hitam Putih Rumput Dalam Dunia Tanaman

Rumput, Mendengar Nama tanaman ini mayoritas menganggapnya sebagai musuh yang harus dibasmi keakar-akarnya hingga tak tersisa. Tapi perlu kita ketahui bahwa tanpa kita sadari kita sudah memiliki pandangan yang salah tentang Tanaman Rumput ini. Dari berbagai jenis yang menjadi gulma rerumputan juga memiliki banyak manfaat bagi kehidupan manusia? Tuhan menciptakan setiap makhluknya berpasang-pasangan ada yang baik dan buruk.

Gambar Rumput


Rumput Dalam Dunia Tanaman

Rumput oh begitu malang nasibmu semua petani menganggapmu sebagai tanaman pengganggu dan perusak sawah, ladang, kebun,bahkan halaman rumah. Padahal dibalik itu semua tuhan memberikan banyak pesan bagi manusianya untuk senantiasa ikhlas ketika ujian datang menghampirinya. terkadang tanpa kita sadari ketika kita sakit dengan penyakit tertentu, rumput yang kita anggap sebagai hama dan kita bunuh dapat menyembuhkan nyawa kita. Jadi mari kita belajar ikhla.

Rumput Sebagai Hama

Rumput pengganggu dianggap sebagai gulma dan digolongkan sesuai dengan lebar dan besar daun. Selain itu gulma ini diklasifikasikan lagi berdasarkan tempat/habitat hidupnya baik di darat dan daerah perairan. Cara penanganan rumput dilakukan secara kimiawi dan alami, tergantung kesanggupan pemilik lahanya.
Gambar Gulma Rumput

Rumput Herbal

Tidak semua rumput gulma dan sebagian besar rumput memiliki kandungan obat yang baik bagi kesehatan jika rutin dikonsumsi. Bagi para tabib tradisional rerumputan herbal sering dijadikan sebagai sarana pengobatan dan bahan dasar jamu. Apakah kalian masih berfikir rumput tidak ada gunanya, mari kita rubah paradigma itu.

Gambar Rumput Obat

Rumput Taman

Selain diatas jenis rumput tertentu dapat digunakan untuk memperindah hunian dan tempat-tempat olah raga, didunia tanaman hias rumput dapat ditanam dihalaman bagaikan permadani hijau yang menyejukan mata serasa kita ingin berlarian dan bermain diatasnya. Selain itu dibeberapa sport centre dan cabang olah raga tertentu rumput dijadikan lintasan atau lapangan tempat berkompetisi dan menjunjung sportifitas.

Gambar Rumput Taman

Rumput Bernilai Ekonomis

Dengan menanam dan mengelolanya dengan baik setiap tanaman rumput yang bermanfaat akan memiliki nilai jual sesuai dengan kegunaanya. Dalam dinia tanaman hiaspun rumput gajah mini atau rumput golf dihargai cukup mahal per meternya. So silahan cari peluang mendapatkan penghasilan dari mengembangbiakan rumput.

Rumput Pakan Ternak

Setiap mamalia berkaki empat membutuhkan rumput untuk makanan mereka, bahkan ketika musim kemarau rmput kering dikumpulkan untuk stok pakan dalam beberapa hari. Selain itu ternak yang diberi makan rumputpun akan dijual dengan harga yang dapat membantu perekonomian pemiliknya.

Gambar Rumput Pakan Ternak

Demikian sekelumit Hitam Putih dan manfaat Rumput dalam kehidupan manusia. Mulai sekarang mari kita bersyukur kepada tuhan yang masih menjaga keseimbangan alam bumi ini sehingga kita masih bisa menyaksikan kagiatan sebab akibat dan kehidupan yang saling merugikan dan menguntungkan. semoga dengan contoh diatas kita dapat memperluas cakrawala dan selalu berfikir positif. Salam Marcas Flower.
Post Selanjutnya Post Selanjutnya
Post Sebelumnya Post Sebelumnya