Indahnya Bonsai Serut Terbaik Bernilai Mahal

Bonsai Serut, Pohon yang satu ini memiliki nama ilmiah Streblus Asper yang sering kita sebut sebagai tanaman serut. Selain itu tumbuhan yang satu ini memiliki beberapa keunikan dan keindahan yang mempesona dan memikat hati. Ketenaranya yang dikenal seluruh masyarakat karena dapat dijadikan hiasan dalam bentuk bonsai atau elemen tanaman taman yang biasa dibentuk menjadi bentuk tertentu. 

Gambar bonsai Serut Terbaik Di Indonesia


Ciri Bonsai Serut Terbaik

Tanaman serut yang dijadikan bonsai memiliki beberapa keunggulan yang menjadi pilihan banyak pebonsai sebagai tujuan utama memilikinya. 

Akar Bonsai Serut Yang Terlihat Kekar

Akar pohon serut sebenarnya memiliki sistem yang tersebar merata, Sistem pengembangbiakan yang efektif adalah dengan cara cangkok batang membuat pohon serut memiliki akar yang lebat. Selain itu dialam liar akar pohon serut lebih terkesan alami dan indah hal ini yang membuat banyak pebonsai memilih bakalan atau bonggolan bonsai serut dari alam.

Bonsai Serut Dengan Akar Mempesona

Batang Bonsai Serut Yang Elegan

Karakter batang yang mudah berlumut dan lembab membuat serut menjadi pilihan utama untuk dapat ditonjolkan sebagi penampakan batang yang mantap. batang yang mudah tumbuh dan bertunas diperlukan perawatan cabangdan batang yang intensif serta pengawatan tang hati-hati.

Daun Bonsai Serut Yang Dapat Mengecil

Daun Pohon serut yang tergolong mudah lebat dan memiliki sistem daun yang sejajar membuat daun serut mudah lebat dan perlu diadakan pemilihan cabang dan ranting lebih banyak ketimbang tanaman lainya.

Usia Bonsai Serut Yang Tahan Puluhan Tahun

Karakter serut sebagai tanaman pohon membuat tanaman ini dapat memiliki batang yang tinggi hingga 5 meter dan batang dapat tumbuh besar. Dengan keadaan ini apabila dirawat denga baik maka bonsai serut dapat memiliki usia yang lama.

Jenis Tanaman Serut

Serut Biasa Berdaun Hijau

Bonsai Serut Daun hijau yang biasa digunakan sebagai tanaman hias memiliki keindahan estetika baik dari dalam maupun luar. warna daun yang berbulu dan terkesan mungil membawa pandangan penikmatnya terpana dengan rasa penuh kepuasan. Dengan karakter kulit yang lembab dengan daun hijaunya yang rimbun membuat kulit batang tanaman serut terluhat berlumut hitam terkesan tu. 

Serut Berdaun Merah Yang Merona 

Bonsai serut merah memiliki ciri khas berdaun merah kehijauan dengan batang cenderung coklat kehitaman. sedangkan ukuran lebar daunya cenderung kecil walaupun masih muda usianya. Serut ini memiliki harga yang lebih mahal dari serut biasa. So mari kita kembangkan dan lestarikan serut jenis ini.

Bonsai serut merah mahal

Bonsai Serut Terbaik Dan Mahal

Tanaman Serut dikatakan baik dan mahal apabila memiliki kriteria yang sesuai dikelas bonsai dalam lomba dan pameran binsai di kelas-kelas tertentu.

Gambar Indahnya Bonsai Serut Terbaik Dan Bernilai Mahal

Bonsai Serut Terbaik

Memiliki bonsai yang sesuai keinginan dan selera merupakan inti dari sebuahkepuasan dalam dunia hobi bonsai. Arti kata terbaik ada beberapa pilihan sebagai berikut:

  1. Terbaik menurut kita
  2. Terbaik menutut umum
  3. Terbaik menurut prestasi
  4. Terbaik menurut standar aturan 
  5. Terbaik karena usia
  6. Dan lain-lain
BonsaiSerut Air Terjun Terbaik


Bonsai serut Bernilai Mahal dan Berharga

Pohon serut dikatakan mahal apabila memiliki prestasi yang banyak dan diminati oleh kolektor yang benar-benar tertarik kharakter tertentu untuk bonsai tertentu. Bahkan Usia bonsai yang tua membuat bonsai serut bernilai mahal. Banyak hal yang membuat serut menjadi mahal jadi nilai keindahanya yang membuat dihargai setimpal dengan keindahan tertentu.

Gambar Bonsai Serut Berharga Mahal

Penjelasan diatas hanyalah deskripsi keindahan bonsai serut yang kami paparkan untuk menambah kepuasan dan kemantapan hati bagi pembaca untuk memilik jenis tanaman ini sebagai bahan pertimbangan untuk mengembangkan serut agar dunia bonsai dikenal dan diminati banyak orang. Semoga artikel ini bermanfaat dan kami ucapkan salam terimakasih dari MarcasFlower.

Post Selanjutnya Post Selanjutnya
Post Sebelumnya Post Sebelumnya